2.10 CLAMPERS
Tujuan (kembali)
Memahami tentang rangkaian clamper
Dasar Teori (kembali)
Rangkaian clamper adalah rangkaian yang digunakan untuk “menjepit”suatu sinyal ke level tegangan tertentu, Rangkaian clamper ini terdiri dari sebuah kapasitor, sebuah dioda, dan sebuah resistor tetapi juga bisa dilengkapi dengan sumber tegangan DC untuk menghasilkan pergeseran level tegangan ke nilai tertentu. besarnya RC harus dipilih sedemikian rupa sehingga konstanta waktu τ = RC cukup besar dan menyakinkan bahwa tegangan kapasitor tidak mengalami discharge yang signifikan selama dioda mengalami bias terbalik.
Berikut ini adalah beberapa bentuk rangkaian clamper
di lihat bahwa jaringan gambar akan menjepit sinyal input ke level nol (untuk dioda ideal). Resistor R dapat berupa resistor beban atau kombinasi paralel dari resistor beban dan resistor yang dirancang untuk memberikan tingkat R. yang diinginkan.
Contoh soal (kembali)
soal pertama:
soal kedua:
Komponen (kembali)
1.Ac/Function Generator
Function Generator adalah alat ukur elektronik yang dapat membangkitkan gelombang dalam bentuk sinus, persegi empat dan bentuk gelombang lainnya sesuai dengan kebutuhan.
2.Dc
Baterai merupakan sebuah benda yang dapat atau bisa mengubah energi kimia menjadi energi listrik
3.Kapasitor10uF
kapasitor berfungsi sebagai Sebagai Penyimpan arus atau tegangan listrik.
4.Resistor
resistor berfungsi sebagai sebagai penghambat arus listrik yang mengalir suatu rangkaian elektronik
Kode Warna Resistor
Cicin warna yang terdapat pada resistor terdiri dari 4 ring 5 dan 6 ring warna. Dari cicin warna yang terdapat dari suatu resistor tersebut memiliki arti dan nilai dimana nilai resistansi resistor dengan kode warna yaitu :
Maka cincin ke 1 dan ke 2 merupakan digit angka, dan cincin kode warna ke 3 merupakan faktor pengali kemudian cincin kode warnake 4 menunjukan nilai toleransi resistor.
Maka cincin ke 1, ke 2 dan ke 3 merupakan digit angka, dan cincin kode warna ke 4 merupakan faktor pengali kemudian cincin kode warna ke 5 menunjukan nilai toleransi resistor.
Resistor dengan 6 cicin warna pada prinsipnya sama dengan resistor dengan 5 cincin warna dalam menentukan nilai resistansinya. Cincin ke 6 menentukan coefisien temperatur yaitu temperatur maksimum yang diijinkan untuk resistor tersebut.
5.Dioda
dioda berfungsi sebagai menghantarkan arus listrik ke satu arah tetapi menghambat arus listrik dari arah sebaliknya.
6.Oscilloscope
fungsi oscilloscope untuk menganalisa tingkah laku dari besaran yang berubah-ubah terhadap waktu.
Rangkaian Simulasi (kembali)
Pada saat setengah gelombang positif akan melewati C1 dan menyimpan tegangan di C1 tersebut. Pada saat setengah gelombang negatif maka gelombang negatif tersebut ditambah dengan tegangan DC 12 Volt dan melewati D1 dan ke R1 dan C1 mengeluarkan tegangan yang disimpannya sehingga Vo bertambah atau ditarik keatas semakin naik.
Video rangkaian (kembali)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar